Minggu, 15 Januari 2012

MANUSIA DAN HARAPAN



1.       PENGERTIAN HARAPAN

Harapan berasal dari kata harap yan berarti keinginan supaya sesuatu dapat terjadi. Jadi harapan berarti sesuatu yang di inginkan dapat terjadi. Dengan demikian, harapan menyangkut masa depan.
Harapan ( expectation ) yang merupakan keinginan yang hendak di capai pada masa mendatang, tidak dapat terlepas dari masa sekarang dan masa lampau seseorang. Masa lampau memberikan pengalaman, masa sekarang memberikan pemikiran, dan masa depan merupakan harapan. Ketiga masa itu merupakan semacam garis lurus yang meningkat ( progresif  linear ).
Untuk memperoleh apa yang di harapkan, seseorang perlu memiliki kemampuan dan kemauan yang keras, dua hal itu sangatlah berperan apabila apa yang di harapkan itu sangat besar, tetapi kemauan saja belumlah dapat memenuhi syarat jika tidak di ikuti dengan kegiatan atau tindakan untuk mencapai nya.
Menurut Dra. Kartini Kartono, kemauan adalah dorongan kehendak yang terarah pada tujuan – tujuan hidup tertentu dan di kendalikan oleh pertimbangan akal budi. Proses kemauan itu sendiri di bedakan atas motif dan penentuan.
Proses motif  Merupakan sebab atau gambaran penyebab yang akan menimbulkan tingkah laku.  Proses penentuan Merupakan penentuan dari seleksi dan pelaksanaan pilihan itu.




1 komentar: